Skip to main

5 Tips Membangun Klinik di Perusahaan

Kesehatan karyawan merupakan salah satu aspek penting dalam menjaga produktivitas dan keberlanjutan suatu perusahaan. Salah satu cara yang efektif untuk meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan karyawan adalah dengan menyediakan fasilitas kesehatan, seperti klinik di dalam perusahaan.

Klinik di dalam perusahaan atau yang disebut in house clinic adalah fasilitas kesehatan yang disediakan oleh perusahaan untuk para karyawannya. Klinik ini biasanya menyediakan layanan kesehatan dasar, seperti pemeriksaan kesehatan, pengobatan penyakit ringan, dan perawatan luka.

Namun mengelola klinik di tempat kerja tidak semudah yang dibayangkan. Oleh karena itu, yuk simak tips membangun klinik di perusahaan berikut ini!

Tantangan yang Dihadapi Perusahaan Saat Mengelola In House Clinic

Mengelola klinik di perusahaan atau in house clinic dapat memberikan manfaat bagi perusahaan, seperti meningkatkan kesehatan karyawan, meningkatkan produktivitas, dan mengurangi absensi. Namun, ada beberapa tantangan yang mungkin dihadapi perusahaan saat mengelola in house clinic. Beberapa di antaranya yaitu:

  • Perusahaan perlu memperhitungkan biaya peralatan medis, tenaga medis, obat-obatan, dan pengelolaan fasilitas
  • Regulasi yang ketat di mana perusahaan harus mematuhi peraturan yang berlaku dalam pendirian dan operasional klinik.
  • Manajemen yang kompleks, yang mana dalam menjalankan in house clinic, perusahaan harus memiliki tim yang kompeten untuk mengelola klinik dengan baik
  • Menyediakan layanan kesehatan yang efektif dan tepat sasaran bagi karyawan
  • Mengelola data kesehatan karyawan bukan lah tugas mudah. Diperlukan sistem yang efektif agar perusahaan dapat memantau data kesehatan dengan mudah

Tips Membangun In House Clinic

Meski bukan tugas mudah dalam membangun dan mengelola in house clinic di perusahaan, namun ada beberapa tips yang bisa diterapkan, di antaranya:

1. Riset dan Analisis Kebutuhan dan Regulasi

Bagi perusahaan yang belum memiliki klinik di perusahaan, sebaiknya lakukan riset untuk mengetahui kebutuhan kesehatan karyawan. Lakukan survei atau wawancara untuk menentukan layanan yang paling dibutuhkan.

Pastikan klinik memenuhi regulasi yang berlaku, baik itu izin operasional maupun akreditasi klinik.

Sedangkan untuk perusahaan yang telah menyediakan klinik, jangan lupa untuk lakukan evaluasi berkala terhadap kinerja klinik, baik itu dari biaya operasional hingga kualitas pelayanan dan kepuasan karyawan. Lakukan pembaruan jika diperlukan untuk memenuhi kebutuhan karyawan.

Baca Juga:

2. Siapkan Tenaga Kerja yang Kompeten

Tenaga kerja yang kompeten sangat penting untuk memastikan pelayanan kesehatan yang berkualitas. Perusahaan perlu merekrut tenaga kerja yang berpengalaman dengan kualifikasi yang sesuai.

3. Lengkapi Fasilitas dan Peralatan Medis

Fasilitas dan peralatan yang memadai diperlukan untuk memberikan pelayanan kesehatan yang optimal. Perusahaan perlu melengkapi klinik dengan fasilitas dan peralatan yang sesuai dengan standar pelayanan kesehatan.

Fasilitas dan peralatan yang perlu dilengkapi oleh klinik antara lain:

  • Ruangan periksa harus nyaman dan bersih.
  • Alat-alat medis harus lengkap dan dalam kondisi baik
  • Obat-obatan harus tersedia untuk memenuhi kebutuhan karyawan

4. Kerja Sama dengan Fasilitas Pelayanan Kesehatan Lain

Meski telah memiliki klinik di dalam perusahaan, namun melakukan kerja sama dengan fasilitas pelayanan kesehatan lain juga tak kalah pentingnya. Sebab, adanya in house clinic di perusahaan biasanya diperlukan untuk menangani kasus penyakit atau cedera ringan.

Sedangkan untuk kasus gawat darurat dan penanganan medis lanjutan, dibutuhkan fasilitas dan tindakan medis lengkap seperti di rumah sakit atau klinik besar.

Kerjasama dengan rumah sakit atau lembaga medis terkemuka untuk memastikan klinik memiliki akses ke layanan medis yang komprehensif.

5. Bermitra dengan Pihak Ketiga untuk Kelola Klinik Perusahaan

Perusahaan dapat bermitra dengan pihak ketiga untuk mengelola klinik. Hal ini dapat menjadi alternatif bagi perusahaan yang tidak memiliki sumber daya atau keahlian untuk mengelola klinik sendiri.

In House Clinic by Klinik Pintar, Mitra Terpercaya untuk Kelola Klinik Perusahaan

Image - In House Clinic by Klinik Pintar, Mitra Terpercaya untuk Kelola Klinik Perusahaan.jpg Bagi perusahaan yang kesulitan dalam mengelola klinik di perusahaan, Klinik Pintar menghadirkan layanan In House Clinic sebagai solusi kesehatan yang inovatif dan menjadi mitra terpercaya dalam mengelola klinik perusahaan.

Beberapa keunggulan layanan In House Clinic yang bisa Anda dapatkan di antaranya:

1. Tim Medis Kompeten

Sebagai mitra terpercaya, In House Clinic by Klinik Pintar menawarkan tim medis yang kompeten dan berpengalaman untuk memastikan bahwa setiap aspek kesehatan karyawan dikelola dengan baik.

Bahkan, Klinik Pintar memastikan bahwa peralatan medis yang digunakan terstandarisasi dan terawat dengan baik.

2. Solusi Legal Menyeluruh

Dengan In House Clinic by Klinik, Anda tidak perlu khawatir akan legalitas. Sebab, Klinik Pintar akan turut membantu klinik perusahaan dalam menjaga kepatuhan regulasi, seperti izin operasional klinik, staf kesehatan berlisensi, dan sesuai standar maupun akreditasi.

3. Program Kesehatan Lengkap

In House Clinic by Klinik Pintar tidak hanya berfokus pada penanganan penyakit, tetapi juga mendorong pencegahan dan promosi kesehatan berdasarkan data tren kesehatan karyawan.

Adapun program kesehatan yang dapat karyawan nikmati di antaranya:

  • Program pencegahan sindrom metabolik yang meliputi diabetes, asam urat, hipertensi dan berbagai masalah kesehatan lain
  • Konten edukasi kesehatan atau seminar berupa sosialisasi penyakit akibat kerja & kecelakaan akibat kerja
  • Paket immune booster
  • Paket vaksin dewasa

4. Adanya Dashboard Khusus untuk Memonitoring Kesehatan Karyawan

Keunggulan In House Clinic by Klinik Pintar terletak pada dashboard kesehatan yang digunakan untuk memudahkan perusahaan dalam memantau kesehatan karyawan.

Melalui sistem manajemen yang efisien, klinik ini memberikan laporan kesehatan yang transparan dan akurat kepada perusahaan, sehingga perusahaan dapat mengambil keputusan yang lebih baik terkait program kesehatan karyawan yang tepat sasaran.

5. Jaminan Kesehatan yang Menyeluruh

Sebagai mitra terpercaya untuk mengelola klinik perusahaan, In House Clinic by Klinik Pintar memiliki konsep kesehatan menyeluruh untuk mendukung perusahaan dalam menciptakan lingkungan kerja yang produktif.

Dalam hal ini, In House Clinic by Klinik Pintar menghadirkan layanan konsultasi virtual dan online dengan praktisi umum dan dokter spesialis, akses mudah tanpa hambatan ke rumah sakit dan mitra laboratorium, bahkan perusahaan bisa memberikan jaminan asuransi kesehatan (Blue Card) kepada karyawan, sehingga karyawan bisa mengakses layanan kesehatan dengan lebih mudah dan cepat.

Untuk informasi lebih lanjut seputar Blue Card, Anda bisa mengaksesnya di sini.

Itu dia beberapa tips membangun klinik di perusahaan yang bisa Anda terapkan. Mengelola in house clinic bukan lagi persoalan sulit, percayakan manajemen klinik perusahaan Anda pada In House Clinic by Klinik Pintar!