Skip to main

Berbagai Jenis Asuransi yang Bisa Perusahaan Berikan untuk Karyawan

Asuransi menjadi salah satu fasilitas unggulan dari perusahaan yang sangat diinginkan dan dibutuhkan oleh setiap karyawan. Pasalnya, dengan memiliki asuransi, karyawan dapat merasa lebih aman dan terlindungi selama bekerja, sehingga mereka tidak perlu memiliki kekhawatiran terhadap jaminan akan kesehatan dan keselamatannya selama bekerja.

Kini di Indonesia sendiri, pemerintah telah memberlakukan peraturan terkait kewajiban perusahaan untuk memberikan jaminan kesehatan berupa BPJS kesehatan dan ketenagakerjaan kepada setiap karyawan.

Namun, apabila perusahaan ingin memberikan perlindungan maksimal, perusahaan juga dapat menyediakan berbagai jenis asuransi lainnya.

Pemberian asuransi kesehatan oleh perusahaan tidak hanya memberikan manfaat langsung bagi karyawan, tetapi juga memberikan manfaat bagi perusahaan.

Pasalnya, karyawan yang merasa dilindungi oleh perusahaan akan cenderung lebih berkomitmen dan produktif, karena mereka tahu bahwa kesehatan dan kesejahteraannya menjadi prioritas.

Bagi perusahaan yang ingin memberikan asuransi tambahan kepada karyawan, berikut rekomendasi jenis-jenis asuransi yang bisa perusahaan berikan.

1. Asuransi Kesehatan

Jenis-jenis asuransi yang pertama yaitu asuransi kesehatan. Asuransi kesehatan adalah jenis asuransi yang memberikan perlindungan terhadap biaya pengobatan dan perawatan kesehatan.

Dalam skema asuransi kesehatan, pemegang polis membayar premi secara berkala kepada perusahaan asuransi.

Sebagai imbalannya, perusahaan asuransi akan menanggung sebagian atau seluruh biaya perawatan kesehatan pemegang polis yang mungkin terjadi akibat penyakit, cedera, atau kondisi medis lainnya.

Layanan asuransi kesehatan yang diberikan perusahaan dapat mencakup berbagai layanan medis, seperti rawat inap, rawat jalan, pemeriksaan kesehatan, obat-obatan, dan prosedur medis lainnya, tergantung pada jenis polis dan ketentuan yang ditetapkan.

Jenis asuransi kesehatan yang diberikan perusahaan untuk karyawan ini digunakan untuk menanggung beban finansial jika karyawan jatuh sakit. Selain itu, perusahaan besar juga dapat memberikan jaminan kesehatan untuk keluarga dari karyawan tersebut.

Dengan asuransi kesehatan, karyawan mengurangi beban keuangan yang timbul akibat biaya pengobatan yang mahal. Tentunya ini akan memberikan rasa aman dan perlindungan finansial, sehingga pemegang polis tidak perlu khawatir dengan biaya medis yang tidak terduga.

2. Asuransi Jiwa

Asuransi jiwa karyawan adalah jenis perlindungan yang disediakan oleh perusahaan untuk melindungi jiwa atau nyawa karyawan mereka. Asuransi ini sangat cocok bagi karyawan yang telah memiliki keluarga.

Dalam skenario asuransi jiwa, perusahaan membayar premi asuransi untuk setiap karyawan dan akan menerima manfaat asuransi jika karyawan tersebut meninggal dunia atau mengalami cacat tetap akibat kecelakaan atau penyakit tertentu.

Di saat karyawan yang juga sebagai kepala keluarga meninggal dunia, keluarga akan mendapatkan dana dari premi yang dibayarkan semasa hidup.

Tentunya tujuan dari asuransi jiwa karyawan adalah memberikan perlindungan finansial kepada keluarga atau ahli waris karyawan jika terjadi sesuatu yang tidak terduga.

3. Asuransi Hari Tua (Pensiun)

Asuransi hari tua adalah suatu bentuk asuransi yang dirancang khusus untuk memberikan perlindungan atau manfaat keuangan pada masa pensiun karyawan. Tujuan utama dari asuransi hari tua adalah untuk membantu karyawan menjaga stabilitas keuangan mereka setelah pensiun.

Asuransi hari tua ini bisa diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi kepada karyawan yang telah bekerja selama puluhan tahun untuk perusahaan.

Premi yang harus dibayarkan untuk asuransi hari tua bisa berbeda-beda pada setiap perusahaan dan polis asuransi, tetapi pada umumnya perusahaan akan memotong langsung dari gaji karyawan setiap bulannya dan nantinya setelah pensiun, karyawan dapat menerima manfaat pensiun bulanan atau sejumlah uang tunai sesuai dengan besarnya dana yang terkumpul selama masa kerja.

Baca Juga:

4. Asuransi Kecelakaan Kerja

Asuransi kecelakaan kerja adalah suatu bentuk perlindungan yang diberikan perusahaan bagi karyawan terhadap risiko kecelakaan yang terjadi selama mereka sedang menjalankan tugas pekerjaan.

Program asuransi ini dirancang untuk memberikan santunan atau manfaat finansial kepada karyawan atau ahli waris mereka dalam kasus kecelakaan yang mengakibatkan cedera atau bahkan kematian.

Biasanya, asuransi kecelakaan kerja mencakup biaya pengobatan medis, ganti rugi atas kehilangan pendapatan akibat ketidakmampuan bekerja, serta santunan dalam kasus kecacatan atau kematian. Program ini dapat berbeda-beda antar perusahaan, tergantung pada kebijakan dan paket asuransi yang mereka pilih.

Biasanya asuransi kecelakaan kerja ini kerap kali digunakan bagi perusahaan yang memiliki risiko tinggi terhadap kecelakaan kerja, seperti konstruksi bangunan, pertambangan, dan sebagainya.

Rekomendasi Asuransi Kesehatan untuk Karyawan

Image - Rekomendasi Asuransi Kesehatan untuk Karyawan.jpg

Di antara banyaknya jenis asuransi, biasanya asuransi kesehatan lah yang paling sering digunakan oleh perusahaan untuk memberikan jaminan kepada karyawannya.

Mengingat kini banyak penyedia asuransi kesehatan dengan keunggulan dan manfaatnya masing-masing, tentu perusahaan harus pandai memilih jenis asuransi kesehatan yang sesuai dengan kebutuhan karyawan maupun perusahaan itu sendiri.

Dari banyaknya jenis asuransi kesehatan, Blue Card bisa menjadi solusi bagi perusahaan yang ingin memberikan jaminan kesehatan kepada karyawan dengan lebih mudah dan sesuai kebutuhan.

Blue Card adalah kartu asuransi kesehatan yang dikeluarkan oleh Klinik Pintar untuk mendukung perusahaan-perusahaan di Indonesia dalam memberikan perlindungan kesehatan bagi para karyawannya.

Dengan Blue Card, karyawan dan perusahaan bisa mendapatkan manfaat dan keuntungan seperti:

1. Layanan Kesehatan Mudah dengan Sistem Cashless

Berdasarkan klaim pembayarannya, asuransi kesehatan ada yang diberikan dalam metode cashless namun ada juga dalam bentuk reimbursement.

Dalam metode reimbursement, pemegang asuransi harus menyiapkan dana terlebih dahulu untuk membayar perawatan dan pengobatan rumah sakit. Selanjutnya Anda dapat mengajukan permohonan penggantian biaya pengobatan kepada perusahaan asuransi.

Tentunya metode ini terbilang rumit dibandingkan dengan metode cashless. Untungnya, Blue Card hadir sebagai asuransi dengan sistem cashless sehingga karyawan tidak perlu khawatir akan beban biaya layanan kesehatan yang harus dibayar di tempat.

Sebab dengan Blue Card, pemegang asuransi hanya perlu datang langsung ke fasilitas kesehatan yang telah bekerja sama dengan perusahaan asuransi tersebut dan menunjukkan Blue Card untuk mendapatkan layanan kesehatan tanpa perlu mengeluarkan uang sepeserpun.

Nantinya, biaya kesehatan tersebut akan langsung tertagih ke perusahaan setiap bulan. Menariknya lagi, apabila perusahaan juga ingin memberikan jaminan kesehatan kepada anggota keluarga karyawan, Klinik Pintar bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan perusahaan.

2. Mendapatkan Layanan VIP di Klinik

Selain proses klaim asuransi yang mudah, anggota pemegang Blue Card juga bisa mendapatkan keuntungan berupa akses layanan VIP di klinik. Bahkan karyawan tidak perlu mengantri saat ingin menikmati layanan kesehatan.

Dengan begitu, dalam situasi darurat pun karyawan bisa langsung mendapatkan penanganan medis.

3. Mendapatkan Pelayanan Terstandarisasi

Walaupun biaya layanan kesehatan karyawan baru akan tertagih setiap bulan ke perusahaan, namun Blue Card tetap menjamin bahwa para karyawan akan menerima pelayanan medis yang profesional dari tenaga medis berpengalaman serta selama pengobatan, karyawan akan ditangani dengan peralatan medis terstandarisasi.

4. Gratis Keanggotaan dan Tanpa Biaya Premi

Dalam upaya untuk menyediakan layanan kesehatan terbaik tanpa memberikan beban keuangan karyawan, Blue Card memberikan manfaat berupa gratis keanggotaan gratis dan tanpa biaya premi.

Dengan demikian, karyawan dapat menikmati pelayanan kesehatan di seluruh jaringan layanan kesehatan Klinik Pintar yang terdiri dari:

  • 9 klinik di 5 kota
  • 13 klinik perusahaan di 7 lokasi
  • 8 mitra rumah sakit rujukan
  • 25 mitra lab
  • 2 pusat distribusi obat
  • Ratusan mitra apotek untuk distribusi maupun pengiriman obat
  • Serta bisa mendapat perawatan terbaik dari 4000+ dokter umum dan dokter spesialis

5. Perusahaan Dapat Memantau dan Mengontrol Langsung Biaya Kesehatan Karyawan

Tak hanya memberikan manfaat untuk karyawan, Blue Card juga menghadirkan sejumlah keuntungan bagi perusahaan. Salah satunya dengan menyediakan dashboard khusus agar perusahaan dapat memantau langsung biaya kesehatan yang dikeluarkan oleh karyawan.

Dengan melakukan pelacakan secara langsung, perusahaan dapat mengelola anggaran kesehatan dengan lebih efisien. Selain itu, keberadaan dashboard memungkinkan perusahaan untuk melakukan analisis mendalam terhadap pengobatan yang dilakukan oleh karyawan.

Hal ini mencakup evaluasi efektivitas pengobatan, pemahaman tentang tren kesehatan karyawan, dan identifikasi pola penyakit karyawan yang mungkin memerlukan tindakan pencegahan atau intervensi lebih lanjut.

Melalui analisis ini, perusahaan dapat membuat keputusan yang lebih baik terkait manajemen kesehatan karyawan dan pencegahan penyakit.

Tentunya, ini akan membantu perusahaan untuk mengantisipasi kebutuhan finansial terkait kesehatan karyawan di masa depan. Dengan perencanaan yang matang, perusahaan dapat menghindari over budgeting untuk kesehatan karyawan.

Tertarik untuk memberikan asuransi kesehatan untuk karyawan? Yuk daftar Blue Card sekarang dan nikmati layanan kesehatan terbaik!